ONE STOP MARKET OF EDUCATION n SHOPPING
Apasih bookstore UMM? Merupakan sarana atau
pengembangan dalam berwirausaha dengan membuka bookstore yang tentunya
bermanfaat untuk mahasiswa UMM, tujuan di bukanya bookstore untuk mencapai
posisi sebagai sumber utama penyedia buku, majalah, fancy, stationary dan
merchandise untuk civitas akademika UMM, selain itu juga sebagai pusat souvenir, dan komunitas Muhammadiyah dan masyarakat
di wilayah Malang Barat dan Batu.
UMM Bookstore adalah unit usaha di bawah kepemilikan
UMM dan sedang didaftarkan sebagai Perseroan Terbatas (PT). UMM Bookstore mulai
beroperasi pada tanggal 21 Agustus 2005, UMM Bookstore bertempat di Jl. Raya
Tlogomas no.246 Malang. Luas
Bangunan 2.500 m2. Terdiri dari 2 lantai, lantai I untuk display
stationary, merchandise dan counter pelayanan. Lantai II khusus buku dan
majalah.
UMM Bookstore akan menjadi one stop shopping kebutuhan
buku, majalah, stationary dan merchandise UMM, saat ini koleksi buku terdiri
dari 3 segmen besar yaitu: Kesenangan (misteri, romantisme, humor, action, non
fiksi umum), pendidikan (buku teks pendidikan dasar, menengah dan tinggi) dan
profesi atau referensi (terbitan universitas, subyek khusus, referensi
penunjang, buku dan majalah populer). Koleksi majalah terbatas majalah komputer
dan elektronik.
UMM Bookstrore ga kalah sama toko buku lainnya kok, cuman masyarakat belum banyak yang tau mengenai UMM Bookstore ini. termasuk mahasiswa baru UMM. maka dari itu melalui tulisan aku, semoga bermanfaat dan membantu hehe..
Yukkk kita ke UMM Bookstore selain dapat buku, kita juga membantu program pengembangan kampus.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar